Detail Cantuman
Pencarian Spesifik
Text
Prosiding Seminar Nasional Kesehatan 2021
ABSTRAK
Latar Belakang: Infeksi HIV tidak hanya menyebabkan masalah kesehatan fisik, namun juga
menyebabkan masalah sosial dan psikologis karena adanya stigma negatif dari masyarakat.
Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan secara mendalam kualitas hidup orang dengan
HIV (ODHIV) di Kota Semarang menggunakan domain kesehatan fisik, psikologi, hubungan
sosial, dan lingkungan.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif
fenomenologi. Teknik sampling menggunakan teknik purposive sampling dan teknik sampling
snowball. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara kepada 3 informan ODHIV di
Kota Semarang dengan triangulasi sumber data dari penjangkau lapangan, pendamping
kasus, dan direktur Perkumpulan Keluarga Berencana Indoensia (PKBI) Kota Semarang.
Hasil: Kualitas hidup ODHIV di Kota Semarang baik berdasarkan domain kesehatan fisik,
psikologi, dan lingkungan. Hal ini dikarenakan mereka rutin terapi ARV, tidak menderita infeksi
opportunistik, sudah menerima diri, dapat merespon stigma negatif dengan strategi koping
yang tepat, serta mudah dalam mengakses pelayanan kesehatan. Kualitas hidup ODHIV di
penelitian ini kurang berdasarkan domain hubungan sosial karena 1 dari 3 informan ODHIV
masih menutup diri dan cenderung memilih pergaulan karena ketakutan distigma, meskipun
bergabung dalam kelompok dukungan sebaya.
Simpulan: Kualitas hidup ODHIV di Kota Semarang baik berdasarkan domain kesehatan fisik,
psikologi, dan lingkungan serta kurang berdasarkan domain hubungan sosial.
Ketersediaan
UNNES/2021 | 615 UNN p | My Library (REFRENSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detail
Judul Seri |
"Kapan Covid-19 Berakhir? (DampakPnademi COVID-19 yang Berkepanjangan Terhadap Layanan Kesehatan,Psikologi Masyarakat dan Lingkungan"
|
---|---|
No. Panggil |
615 UNN p
|
Penerbit | Unnes : SEMARANG., 2021 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
978-623-7123-66-8
|
Klasifikasi |
600
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain